Kamis, 22 Maret 2012

Jika Aku Bukan Ikhwan

Jika aku bukan ikhwan
Tasku tak akan berisi buku bacaan dan mushaf
Tasku hanya akan terisi beberapa kertas saja
Terisi dengan kartu remi atau domino

Jika aku bukan ikhwan
setiap hari akan melihatku bersama wanita
wanita yang pastinya bukan muhrimku
bahkan tidak malu disindir atau dibicarakan orang lain


Jika aku bukan ikhwan
Setiap saat akan melihatku bersama asap
Asap rokok yang sepertinya jadi sarapan darahku
Seakan kumenjadi manusia gaul dan pemberani

Jika aku bukan ikhwan
Kata-kata jorok akan sering diucapkan dari mulut
Mengumbar kejelekan orang itu jadi bahan candaan
Bisa jadi berbohong itu jadi alat pembela diri

Jika aku bukan ikhwan
Bisa jadi aku saat ini bersama temanku yang pejudi
Bersama temanku yang peminum
Menghabiskan uang dengan sia-sia

Jika aku bukan ikhwan
Bisa jadi aku sekarang sudah di tempat hiburan
Menghabiskan malam dengan hura-hura
Menikmati masa muda tanpa arah

Jika aku bukan ikhwan
Tak akan kukenal islam sejauh ini
Tak tertarik dengan agenda-agenda keislaman
Tak akan mengenal dakwah ini

Jika aku bukan ikhwan
Shalatku akan bolong-bolong
Bahkan bisa jadi aku sudah lupa shalat
Lupa dengan bacaan-bacaannya

Jika aku bukan ikhwan
Bacaan tilawahku bisa jadi sudah terlupakan
Hafalan-hafalan surahku sudah terlupakan
Doa-doa harianku pun tak terucap lagi

Jika aku bukan ikhwan
Kuberharap masih ada yang mengingatkanku
Menasehatiku tentang agama, tentang kebesaran Tuhan
Mengajakku masuk dalam barisan jamaah

Jika aku bukan ikhwan
Ajari aku berislam
Ajari aku istiqomah dalam dakwah
karena aku juga berharap masuk bersamamu kesyurga-Nya



Gedung Registrasi UNHAS, 22 maret'12
Muhammad Fajrin S., ST.


6 komentar:

  1. emang definisi ikhwan tu apaan???
    bukankah orang berlaku aik itu karena dia mukmin?
    beriman...
    jadi ikhwan lebih baik daripada mukmin kah?

    BalasHapus
  2. Ikhwan = saudara laki-laki (dlm bentuk jamak),
    Ikhwan disini maksudnya mukmin yang taat, beriman, menjalankan perintah dan menjauhi segala larangan Allah. ^^

    BalasHapus
  3. Assalamu alaikum,,,
    Maaf saya mau tanya,,.Akhir2 ini di berbagi forum internet,banyak saya lihat muncul istila ikhwanul muslimin,,,salfi,,,,dan syiah.
    Jadi mungkin sobat fajrin bisa jelasi ketiga istila nama tersebut,,,karna kadang kami sebagai orang awam juga bingung ketika baca artikel2 salafi,syiah yang ngak ketemu2...apalagi di Unhas katanya sekarang ada lagi istila Iranian conner,,,,,,salam.

    BalasHapus
  4. Wassalam wr.wb.
    terimakasih komentarnya^^
    #ikhwanul muslimin,,,salfi,,,,dan syiah itu sm2 sebuah gerakan Islam. sama jg (klo di Indonesia), muhammadiyah, NU, Wahdah islamiyah,dll.

    Ikhwanul dan salafi sm2 pengikut ahlussunnah wal jamaah (sunni).klo syiah, pengikut Islam syiah. mmg keduanya g'bakal bs digabung, coz dasar ideologi/pmikiran(AQIDAH) mmg b'beda. Islam Indonesia itu scr umum adalah Islam Sunni.
    Klo syiah di unhas, gerakannya dibwh "Iranian Corner"(d bwh perpus pusat).
    Saran: banyak2 pelajari ilmu aqidah yg lurus (aqidah org2 Sunni/Ahlussunnah wal jamaah), agar tdk jd sesat.
    wallahu a'lam

    BalasHapus
  5. Pokervita Situs BandarQ Terpercaya Di Indonesia Menang Berapapun dibayar dengan rating kemenangan hingga 90%. Penasaran dan masih ragu? Langsung dicoba saja.

    Keunggulan :
    > Bonus Refferal 15%
    > Bonus Turn Over 0,5%
    > Minimal Depo 10.000
    > Minimal WD 25.000
    > 100% Member VS Member
    > Pelayanan DP & WD 24 jam Tanpa Antar Bank
    > Livechat 24 Jam Online
    > Bisa Dimainkan Di Hp Android dan IOS
    > Di Layani Dengan 5 Bank Terbaik, OVO, Go-Pay, Pulsa Telkomsel dan XL
    > 1 User ID 8 Permainan

    Kami juga menyediakan beberapa game populer saat ini, Judi Bola, Casino Online, Sabung Ayam, Tembak Ikan Joker.

    Info Lebih Lanjut Hubungi :
    Livechat : www,pokervita,fun
    WA: 08122222996
    Wechat: pokervitaofficial
    Line: vitapoker

    QQ Deposit Via Pulsa
    Bandar66 Deposit Pulsa
    Login Site Agen Deposit Pulsa

    BalasHapus

Terimakasih telah berkunjung di Blog kami.
Silahkan komentar. Salam Blogger ^_^